Sintaks print( ) pada Python #bag.1


Print python - Hai ges, biasanya, siswa yang baru pertama kali belajar bahasa pemrograman, hal pertama yang dilakukan adalah membuat program yang dapat menampilkan teks/string Hello world.

Kemarin kita telah mempelajari apa itu bahasa pemrograman python, nah kita akan melanjutkan belajar python dengan materi dibawah ini

Pada praktikum pemrograman dasar kelas 10 semester 1 kali ini, kalian akan belajar menampilkan tipe data string atau teks Hello world menggunakan sintaks print() sebagai tanda anda mulai memasuki dunia pemrograman.

Sintaks print Program pertama Python

1. Fungsi sintaks print() di Python

Sintaks print() di Python digunakan sebagai output yang ingin anda tampilkan pada console. Sintaks print merupakan fungsi yang paling banyak digunakan dalam sintaks python.Umumnya fungsi print () menampilkan tipe data string (text)

Selain digunakan untuk menampilkan output, sintaks print juga digunakan untuk debugging (yaitu proses menemukan dan memperbaiki error atau kesalahan pada sintaks kode-kode yang kita buat), fungsi print tidak akan menampilkan output jika terjadi error, tapi menunjukan letak error pada sintaks, keren 'kan ?

2. Sintaks penulisan print() di Python

contoh:

3. Langkah membuat script Python di Android

  1. Buka Qpython 3L
  2. Buka menu Editor
  3. Klik tombol New File
  4. Klik Blank file

  1. Ketik skrip Python dibawah ini

  1. Setelah diketik, Tekan tombol Save
  1. Pilih folder di scripts3
  2. Simpan dengan nama : latihan1.py
Ada beberapa Android saat mengetik titik otomatis akan memberi spasi, akibatnya script Python tidak bisa dieksekusi karena kesalahan saat menyimpan script
  1. Tekan tombol ceklist

4. Cara menjalankan script Python di Qpython Android

  1. Tekan tombol RUN (PLAY) untuk menguji script
  2. Jika berhasil tanpa error, akan tampil output
  3. Tekan enter untuk Exit

5. Cara membuka script Python yang sudah ada atau telah dibuat pada Qpython

  1. Buka menu Editor
  2. Klik tombol Open File
  3. Klik Scripts3
  4. Klik file python yang akan dibuka

6. Argumen-argumen didalam sintaks print()

Pada sintaks print('argumen'), anda dapat menambah karakter tertentu yang dapat merubah output (tampilan) menjadi sesuai fungsi karakter tersebut

6.1. Sintaks Escape character \

Karakter \ disebut escape character. Sifatnya sebagai Pengeculian khusus yang diterapkan pada operasi tipe data string.

Sifat ini berguna saat kita akan menampilkan string yang diapit tanda kutip "". Python akan kebingungan bagaimana mengeksekusi skrip jika tidak diberi escape string.

Contoh kita akan menampilkan teks "tes" wing's, kita tulis script:

Hasil output :
"tes" wing's

6.2. Sintaks Newline (baris baru)

Jika karakter escape character \ diikuti dengan huruf n seperti ini-> \n maka fungsi print() akan membuat baris baru kebawah.


contoh:

contoh hasil program (outputnya):
Rudy setiawan lagi
belajar tipe data string.

Dia belajar sambil
makan kerupuk.

6.3. Sintaks Multiple argumen

Untuk melewatkan beberapa argumen sekaligus, kita dapat menggunakan karakter koma ( , )

contoh:

contoh hasil program (outputnya):
Nama saya Rudy setiawan

7. Tugas Praktik pemrograman python menggunakan print()

  1. Buat new file lalu Ketik kode python dibawah ini pada editor Qpython anda. Simpan dengan Judul program tabstop.py
  1. Buat new file lalu Ketik kode python dibawah ini pada editor Qpython anda. Simpan dengan Judul program newline.py
  1. Buat new file lalu Ketik kode python dibawah ini pada editor Qpython anda. Simpan dengan Judul program tandapetik.py
  1. Buat new file lalu Ketik kode python dibawah ini pada editor Qpython anda. Simpan dengan Judul program concatenatingstring.py

Next Post Previous Post